Tidak ada produk di keranjang.
Macam-macam Hijab Mulai dari Modern, Praktis dan Terbaru!
Saat ini banyak sekali wanita yang memutuskan untuk berhijrah dengan mengenakan hijab. Trend fashion muslim saat ini terus mengalami perkembangan sehingga tidak membatasi wanita berhijab tampil stylish dan trendi. Bahkan baju muslim modern untuk wanita muslimah telah banyak beredar yang mendukung wanita untuk tampil memenuhi syariat sekaligus tetap trendi dan menarik didepan umum.
Bukan hanya pakaian muslim yang berkembang dengan memperoleh inspirasi dari model pakaian wanita mamun juga jenis jenis hijab. Banyak sekali beragam hijab mulai dari modern, praktis atau instan hingga yang terbaru. Macam-macam jilbab ini dapat Anda jadikan item fashion kamu untuk tampil lebih stylish. Simak selengkanya maca-macam hijab dibawah ini.
Jenis – jenis Hijab Untuk Fashion Muslim Anda
-
Jilbab Segi Empat
Dari nama hijabnya saja sudah diketahui bahwa jilbab ini memiliki bentuk segi empat. Bentuknya memang simpel dan umumnya memiliki bahan yang tipis. Jenis jilbab segi empat ini dapat anda kreasikan dengan berbagai macam style atau gaya hijab yang berbeda-beda namun tetap stylish.
Banyak sekali tutorial cara memakai jilbab segi empat yang keren dimana seliweran di dunia maya dengan berbagai kreasi. Selain sangat populer di masyarakat tentunya hasil kreasi dari jilbab segi-4 ini cantik dan sangat memikat. Jilbab segi empat begitu banyak macamnya mulai dari segi empat ima scarf, segi empat paris polos, segi empat paris motif, segi empat monochrome, segi empat rawis, segi empat silko hingga segi empat satin.
-
Jilbab Segi Tiga
Untuk jenis hijab ini memang dibuat khusus dengan bentuk segitiga sehingga umumnya memiliki bandana beripa list yang memberikan kesan mewah. Jilbab segitiga direkomendasikan bagi anda yang ingin tampil di acara resmi maupun pesta. Untuk jilbab jenis ini sekarang hadir dengan berbagai macam model dan motif yang begitu menarik mengikuti perkembangan mode.
-
Jilbab Bergo
Selanjutnya ada jenis jilbab bergo yang begitu banyak digunakan karena terkesan praktis baik untuk digunakan saat santai maupun tetap cantik untuk acara formal. Bahkan cara menggunakannya juga simpel tinggal dimasukkan ke kepala saja. Umumnya jilbab bergo hadir dengan spon berbentuk setengah lingkaran di bagian atasnya yang bertujuan membentuk bagian atas jilbab sehingga lebih rapi ketika dipakai.
Jika ingin memodifikasi bisa anda tambahkan pin ataupun bros untuk mempercantik tampilan jilbab bergo anda. Bukan hanya digunakan dalam keadaan santai namun juga digunakan pada acara resmi tergantung model dan bahan yang dibuat bergo. Beraneka ukuran mulai dari kecil hingga besar dan panjang mencapai betis dengan bahan mulai spandek, kao, katun dan lain sebagainya.
-
Jilbab Pashmina
Untuk jilbab pashmina adalah jilbab dengan bentuk mirip jilbab segi empat yakni persegi panjang. Jenis jilbab ini begitu cocok bagi anda yang gemar mengkreasikan bentuk jilbab. Begitu banyak tutrial cara menggunakan jilbab pashmina yang cantik di internet yang dapat anda coba. Sementara itu jenis pashmina yang beredar di pasaran begitu banyak diantaranya pashmina ima, pashmina satin, pashmina velvet, pashmina diamond, pashmina sifon hingga pashmina rawis.
-
Jilbab Rajut
Bukan hanya pakaian, jilbab juga ada yang model rajut. Untuk anda yang kurang menyukai jilbab bergo dapat beralih dengan menggunakan jilbab rajut. Jilbab jenis ini umumnya memiliki bentuk persegi hingga persegi panjang dengan detail pada setiap sudutnya.
Jilbab rajut ini sangat praktis serta lebih kasual untuk digunakan. Bagi anda yang gemar berkreasi dengan hijab, anda dapat mengkreasikannya serta menggunakan bersama aksesoris tambahan seperti bros dan lainnya.
-
Jilbab Syiria
Selanjutnya macam-macam hijab adalah jilbab syiria yang merupakan salah satu jilbab instan yang begitu banyak digemari. Jilbab jenis ini sangat mudah digunakan karena modelnya sama dengan jilbab bergo yakni langsung di masukkan ke kepala. Bedanya dengan jilbab syiria tidak ada bantalan busa di bagian ujung kepalanya.
-
Jilbab Jumbo
Jenis jilbab jumbo merupakan jilbab berukuran besar dengan minimal panjang mencapai perut. Jilbab jenis ini biasanya disebut jilbab syar’i dikarenakan menutupi bagian dada kebawah. Jilbab jumbo umumnya terbuat dari bahan yang adem seperti bahan Della, Jersey serta spandek sutra.
-
Jilbab Lengan
Selanjutnya ada pula hijab/jilbab berlengan yang masuk dalam jenis jilbab instan. Jilbab ini memiliki lengan sebagai tempat untuk tangan yang menyambung langsung dengan jilbab. Jadi jilbab lengan ini memiliki dua fungsi yakni bisa digunakan sebagai jilbab serta baju sekaligus. Jilbab ini tidak mempunyai banyak model karena umumnya hanya memiliki pita atau motif di bagian dada sehingga cocok untuk anda yang ingin tampil sederhana namun bergaya.
-
Jilbab Hoodie
Selanjutnya ada jilbab hoodie yang memiliki hoodie atau topi sehingga dinamakan seperti itu. Banyak hijabers muda yang mengenakannya tak terkecuali selebriti Instagram (Selebgram) yang mengenakan jilbab hoodie untuk bepergian. Jilbab ini dipopulerkan dan dirilis oleh aktris Zaskia Sungkar yang laris di pasaran sehingga diikuti oleh produsen hijab lain.
-
Jilbab Cape
Seperti cape pada umumnya, jenis jilbab cape ini memiliki potongan tanpa lengan dengan tambahan penutup kepala yang memang berfungsi sebagai kerudung. Model jilbab ini mampu menutup tubuh dengan sempurna tanpa memperlihatkan lekuk tubuh. Untuk itulah jilbab cape ini merupakan pilihan bagus untuk jilbab syar’i yang begitu modis. Anda bisa menggunakan cape dengan dipadu padankab bersama rok atau celana.
-
Jilbab Scarf Panjang
Jenis jilbab scarf panjang ini sebenarnya merupakan kreasi hijabers dengan menambah scarf panjang. Namun kreasi jilbab ini begitu banyak digemari karena terlihat sangat modis, lembut feminim. Cara menggunakannya juga cukup mudah yakni dengan mengenakan ciput atau inner ninja dan memakai scarf sebagai jilbab serta menyematkan jarum pentul atau peniti dimana mengkreasikan sesuai keinginanmu.
Memang saat ini pemakaian jilbab bisa menunjukkan identitas wanita muslim dimana juga busa menjauhkan wanita muslimah dari padangan yang melecehkan serta menghindari tindak kejahatan. Namun saat ini jenis jilbab mengikuti trend dan fashion yang berkembang sehingga bukan hanya dapat menutup aurat namun juga tetap cantik dan trendi.
Mengenakan jilbab tidak membatasi wanita untuk tampil cantik karena menggunakan hijab juga akan membuat anda terlihat lebih cantik serta menawan dari sebelumnya. Demikian ulasan mengenai macam-macam hijab mulai dari modern, instan dan terbaru. Semoga ulasan diatas bermanfaat dan memberikan inspirasi.